Beruang Madu

Beruang Madu

Wednesday, August 8, 2012

Laporan Hasil Temuan Symantec

   Symantec Corp. minggu ini mengumumkan hasil-hasil temuan Syamntec Intelligence Report bulan Juni 2012, yang menunjukkan bahwa 36% dari seluruh serangan terarah (58 per hari) selama 6 bulan terakhir ditujukan ke perusahaan yang memiliki 250 karyawan atau kurang. Seperti yang dilaporkan dalam ISTR terakhir, angka ini mencapai 18% pada akhir Desember 2011.
Selama semester pertama tahun ini, jumlah total serangan terarah harian terus meningkat sebesar 24% dan rata-rata 151 serangan terarah diblokir setiap hari selama bulan Mei dan Juni. Perusahaan besar dengan lebih dari 2.500 karyawan masih menerima jumlah serangan terbesar, dengan rata-rata 69 serangan diblokir setiap harinya.

   "Sepertinya ada korelasi langsung antara meningkatnya serangan ke perusahaan kecil dan menurunnya serangan ke perusahaan besar. Tampak jelas bahwa penyerang mengarahkan secara langsung sumber daya mereka dari kelompok yang satu ke kelompok lainnya."kata Paul Wood, cyber security intellience manager, Symantec.
"Mungkin saja perusahaan anda bukan merupakan target utama, namun penyerang mungkin menggunakan perusahaan Anda sebagai batu loncatan untuk menyerang perusahaan-perusahaan lain. Anda tidak menginginkan bisnis anda menjadi bagian terlemah dalam rantai pasokan. Informasi adalah kekuatan, dan penyerang mengetahui hal ini, dan serangan yang sukses dapat memberikan keuntungan finansial yang signifikan bagi penjahat cyber di belakangnya. Akses terhadap kekayaan intelektual dan intelejensi strategis dapat memberi mereka keuntungan besar di pasar yang kompetitif."kata Wood.

   "Penting untuk diingat bahwa meski meningkat, serangan terarah masih sangat langka. Serangan terarah menggunakan program jahat yang dikostumisasi dan rekaasa sosial terarah yang disempurkan untuk mendapatkan akses tidak sah ke informasi penting. Kami menganggap ini sebagai evolusi selanjutnya dari rekayasa sosial dimana korban diteliti terlebih dahulu dan ditargetkan secara khusus."tambah Wood.

*dikutip : Komputek/EDISI 787/minggu ke 1 Agustus 2012