Beruang Madu

Beruang Madu

Monday, April 29, 2013

Mengobati Batuk dengan Ranting Kayu Manis

Terlalu banyak merokok dapat menyebabkan batuk. Heran juga sama para perokok ini, sudah jelas di kemasan rokok tertera bahwa merokok berbahaya bagi kesehatan karena bisa mengakibatkan, kanker, serangan jantung, impotensi serta gangguan kehamilan dan janin. Tapi masih tetap saja merokok. Apa mereka tidak bisa baca yah?








Lebih mengherankan lagi pemerintah, kenapa melegalkan rokok? Kenapa pabrik rokok semakin menjamur sehingga produk-produk rorkok baru bermunculan. Ah.., kita simpan saja pertanyaan-pertanyaan tersebut. Sekarang kita kembai ke pembahasan awal, mengobati batuk akibat terlalu banyak merokok dengan ranting kayu manis.

Kayu manis, ternyata berkhasiat sebagai obat batuk akibat terlalu banyak merokok. Jadi, kalau anda seorang perokok dan sedang terserang penyakit batuk, siapkan saja ramuan kayu manis untuk mengobatinya. Caranya sebagai berikut:

  • Bahan: 1,2 sampai 6gram ranting kayu manis muda dan air hangat secukupnya.
  • Cara pengobatan: Ranting kayu manis muda digiling atau ditumbuk hingga menjadi bubuk. Kemudian diseduh dengan air hangat dan diminum secara teratur satu kali sehari. Jika anda rutin melakukannya, niscaya penyakit batuk Anda akan segera sembuh.
Sekedar saran bagi yang suka meroko, segera hentikan kebiasaan tidak sehat itu. Tidak ada gunanya. Selamat mencoba !

sumber :
Manfaat Ranting Kayu Manis